HUBUNGAN BUDAYA DENGAN PROSES PENYEMBUHAN SELAMA PERAWATAN MASA NIFAS DESA SAMATAN KEC, PROPPO KAB, PAMEKASAN

istianah istianah, Qurratul A'yun Qurratul A'yun

Abstract


ABSTRAK

Masa nifas merupakan periode kritis dalam proses keberlangsungan hidup ibu dan bayi  baru lahir. Pada umumnya kematian ibu dan bayi baru lahir terjadi pada satu bulan pertama post partum. Oleh karena itu, pada masa nifas sangat diperlukan perawatan kesehatan yang intensif untuk mencegah risiko kesakitan dan kematian ibu dan bayi baru lahir. Adat istiadat negatif yang membentuk perilaku masyarakat hingga menjadi suatu kebiasaan masyarakat menjadi penghambat pola hidup sehat di lingkungan masyarakat, salah satu diantaranya yaitu kebiasaan masyarakat yang berkaitan dengan pemenuhan nutrisi khususnya pada ibu nifas. Derajat kesehatan yang optimal sangat erat kaitannya dengan pemenuhan nutrisi yang seimbang baik kuantitas maupun kualitas dari nutrisi yang di konsumsi oleh setiap individu. Masyarakat meyakini bahwa budaya yang diwariskan oleh leluhur secara turun-temurun dalam perawatan ibu nifas memberikan banyak dampak yang positif dan menguntungkan bagi masyarakat, sehingga hal tersebut menjadi salah satu faktor penghambat dalam meningkatlkan derajat kesehatan masyarakat. Sasaran kegiatan ini adalah para  IBU NIFAS DESA SAMATAN KEC. PROPPO KAB. PAMEKASAN Metode Edukasi dilakukan dengan metode ceramah dan diskusi yang digunakan dalam penelitian Berdasarkan beberapa hasil penelitian diperoleh bahwa faktor budaya berhubungan dengan proses penyembuhan selama perawatan masa nifas. Ibu yang menjalankan masa nifas dengan budaya yang positif akan berpengaruh terhadap status derajat kesehatannya.                                                                                                                                        

Kata kunci: Budaya, Penyembuhan, Perawatan Masa Nifas


Full Text:

PDF

References


DAFTAR PUSTAKA

Saleha, S. 2013. Asuhan Kebidanan Pada Masa Nifas. Jakarta: Salemba Medika.

Agustina, P.S, Putra, N.S dan Yeni, N. 2013. Efektivitas Ambulasi Dini Pada Percepatan Pola Buang Air Besar Pada Ibu Nifas Di Ruang Sakura Rsud Dr.Soedomo Trenggalek. Diakses dari https://media.neliti.com/media/publications/236504-efektivitas-ambulasidini-pada-percepata-8ecbb5f4.pdf, diakses tanggal 12 April 2021.

Diani, A. 2020. Pentingnya Perawatan Selama Masa Nifas. Diakses dari kenalpengetahuan.fk.ugm.ac.id, tanggal 13 Desember 2020. Digilib.unimus.ac.id. 2017. Masa Nifas. Diakses dari http://digilib.unimus.ac.id/files//disk1/131/jtptunimus-gdl-sumiatinim-6550-3-babii.pdf , diakses tanggal 18 Desember 2020.

Djami, M.E.U. 2018. Konsep dasar nifas, laktasi, dan menyusui. diakses dari akbidbinahusada.ac.id, diakses tanggal 12 Desember 2020.

Laili, U dan Nisa, F. 2019. Pencegahan Konstipasi pada Ibu Nifas dengan Early Exercise. Jurnal bidan cerdas. Vol 2 (No 2). 72-76.

Putri, D.I. 2020. 9 Bahaya Masa Nifas Yang Sering Muncul. Diakses dari https://www.klikdokter.com/info-sehat/read/3636376/9-bahaya-masa-nifasyang-sering-muncul, diakses tanggal 13 Desember 2020.




DOI: https://doi.org/10.57084/andasih.v4i2.1299

Refbacks

  • There are currently no refbacks.