Sinergi Mahasiswa KKM 143 Nawasena UIN Malang dan Masyarakat Dusun Dompyong Desa Dawuhan dalam Pemberdayaan Sosial, Budaya, dan Ekonom

rahmania azza auziya winardi

Abstract


Kuliah Kerja Masyarakat (KKM) 143 Nawasena yang dilaksanakan oleh mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang di Dusun Dompyong, Desa Dawuhan, Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang merupakan program pengabdian kepada masyarakat yang berlangsung selama 40 hari dimulai pada 19 Desember 2024. Program ini menggunakan tiga metode utama yaitu observasi langsung, wawancara dengan perangkat desa dan masyarakat, serta pemanfaatan teknologi untuk dokumentasi dan publikasi kegiatan. Kegiatan yang dilaksanakan mencakup berbagai aspek kehidupan masyarakat, meliputi partisipasi dalam gotong royong pemasangan tiang lampu jalan, kunjungan dan pengembangan UMKM lokal khususnya sektor pembibitan tanaman, perayaan hari besar Islam, pembelajaran agama di TPQ Al-Murthaqo, sosialisasi parenting dan pencegahan stunting, serta pembuatan fasilitas tempat sampah umum. Program ini bertujuan untuk berkontribusi pada pengembangan masyarakat melalui pendekatan yang komprehensif, melibatkan aspek sosial, ekonomi, pendidikan, kesehatan, dan lingkungan. Hasil dari program ini menunjukkan peningkatan fasilitas publik dan penguatan kesadaran masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan bermasyarakat.

References


Darmawan, D., & Fadjarajani, S. (2016). Hubungan Antara Pengetahuan Dan Sikap Pelestarian

Lingkungan Dengan Perilaku Wisatawan Dalam Menjaga Kebersihan Lingkungan. 4(24).

Husna Ni’matul Ulya & Ravina Putri Agustin. (2022). Penguatan UMKM Melalui Pembuatan

Merek Dagang dan Label pada UMKM Jajanan Camilan di Desa Joresan Mlarak

Ponorogo. Amaluna: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(1), 58–70.

https://doi.org/10.21154/amaluna.v1i1.1069.

Nurbaiti, P., Suharno, B., & Cahyani, D. D. (2019). Faktor Determinan Kejadian Stunting Pada

Anak Usia 13-24 Bulan Di Desa Wilayah Kerja Puskesmas Poncokusumo Kab. Malang. 8,

–217.

Sutarso, J., & Fahmi, M. (2022). Membangun Potensi Lokal Menjadi Obyek Wisata Pertanian

Organik Dusun Ngampel, Desa Gentungan, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten

Karanganyar, Jawa Tengah. 6.




DOI: https://doi.org/10.57084/andasih.v6i1.1860

Refbacks

  • There are currently no refbacks.