PENYULUHAN ANEMIA PADA REMAJA DI DUSUN 4 PEKON SUKOHARJO III BARAT KECAMATAN SUKOHARJO KABUPATEN PRINGSEWU TAHUN 2024
Abstract
Anemia merupakan masalah kesehatan global yang patut diperhatikan, terutama di negara berkembang seperti di Indonesia. Diperkirakan sekitar 1/3 populasi dunia menderita anemia. Proporsi anemia pada perempuan lebih tinggi dibandingkan pada remaja laki-laki sehingga remaja putri merupakan salah satu populasi yang rentan terkena masalah anemia. Anemia didefiniskan sebagai berkurangnya konsentrasi hemoglobin dalam eritrosit. Anemia diukur dengan melihat dari kadar haemoglobin seseorang. kadar hemoglobin normal untuk wanita dengan usia diatas 15 tahun yakni >12,0 g/dl (>7,5 mmol). Pengetahuan adalah hasil tahu, terjadi setelah orang melakukan pengindraan terhadap suatu objek tertentu. Pengetahuan merupakan domain yang sangat penting dalam pembentukan tindakan sesorang.
Artikel ini merupakan sebuah studi literature yang bertujuan untuk menyajikan ringkasan informasi-informasi dari penelitian-penelitian terdahulu sebagai data sekunder tentang hubungan tingkat pengetahuan tentang anemia dengan kejadian anemia pada remaja putri. Metode dalam sosialisasi ini `adalah dengan metode penyuluhan dan tanya jawab, media yang digunakan adalah leaflet tentang pencegahan anemia pada remaja putri. Hasil menunjukan bahwa terdapat hubungan tingkat pengetahuan dengan kejadian anemia pada remaja putri. Remaja putri yang memiliki pengetahuan yang baik akan lebih awas dalam mencegah terjadinya anemia dibandingkan remaja putri yang memiliki pengetahuan yang buruk. Selain itu, terdapat beberapa faktor lainnya yang mempengaruhi kejadian anemia yakni menstruasi, serta keinginan remaja putri untuk memiliki perut yang langsing sehingga berefek pada pemenuhan gizi.
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Darsini, Fahrurrozi, & Cahyono, E. A. (2019). Pengetahuan ; Artikel Review. Jurnal Keperawatan, 12(1), 97.
Indrawatiningsih, Y., Hamid, S. A., Sari, E. P., & Listiono, H. (2021). Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Terjadinya Anemia pada Remaja Putri. Jurnal Ilmiah Universitas Batanghari Jambi, 21(1), 331. https://doi.org/10.33087/jiubj.v21i1.1116
Khobibah, K., Nurhidayati, T., Ruspita, M., & Astyandini, B. (2021). Anemia Remaja Dan Kesehatan Reproduksi. Jurnal Pengabdian Masyarakat Kebidanan, 3(2), 11. https://doi.org/10.26714/jpmk.v3i2.7855
Kshatri, J. S., Satpathy, P., Sharma, S., Bhoi, T., Mishra, S. P., & Sahoo, S. S. (2022). Health research in the state of Odisha, India: A decadal bibliometric analysis (2011‑2020). Journal of Family Medicine and Primary Care, 6(2), 169–170. https://doi.org/10.4103/jfmpc.jfmpc
Kusnadi, F. N. (2021). Hubungan Tingkat Pengetahuan Tentang Anemia dengan Kejadian Anemia pada Remaja Putri. Jurnal Medika Hutama, 3(01 Oktober), 1293-1298.
Lestari, P., Astuti, D., & Maharani, E. A. (2024). Skrining Anemia terhadap Mahasiswa Teknologi Laboratorium Medis Poltekkes Kemenkes Jakarta III oleh infeksi parasit ), reaksi inflamasi / peradangan , adanya kelainan genetik eritrosit dan lain sebagainya ( Chaparro CM remaja ( Rahmawati et al ., 2021 ). 10(1), 69–76.
Rahmah, A., Mirawati, M., & Ariana, R. (2024). Penyuluhan Anemia sebagai Langkah Awal Edukasi Kesehatan pada Remaja Putri di SMAN 11 Banjarmasin. Ahmar Metakarya: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 3(2), 60–65.
Rosdiana, A. A. (2022). Pengaruh Pengetahuan Tentang Anemia Terhadap Gaya Hidup Remaja di SMK PGRI 1 Kota Sukabumi. Jurnal Health Society, 11(2), 96–103.
Sst, G., Retnowati SST, Y., Sst, T., Padhilah SST, R., Aprilia, M., Nisa, Z., Padang Rante, E., Program Studi Sarjana Kebidanan, R., & Ilmu Kesehatan, F. (2023). Hubungan Edukasi Dengan Tingkat Pengetahuan Remaja Putri Terhadap Pencegahan Anemia. Jurnal Ilmiah Sain Dan Teknologi, 1(3), 153–163.
Suandika, F. Z. M. (2022). PEMBERIAN TRANSFUSI DARAH SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN PERFUSI JARINGAN PADA PASIEN ANEMIA. Jurnal Inovasi Penelitian, 3(5), 6151–6156
DOI: https://doi.org/10.57084/andasih.v6i1.1872
Refbacks
- There are currently no refbacks.