PENYULUHAN KESEHATAN TENTANG NUTRISI IBU MENYUSUI DALAM RANGKA MENINGKATKAN KESUKSESAN PEMBERIAN ASI DALAM MENINGKATKAN DERAJAT KESEHATAN IBU DAN BAYI DI DESA SUMBER RAYA PESAWARAN
Abstract
Menyusui adalah proses pemberian susu kepada bayi atau anak kecil dengan air susu ibu (ASI) dari payudara ibu. Air susu ibu (ASI) merupakan makanan utama bagi bayi terutama saat berusia 0-6 bulan. Kondisi ini menjadi sangat penting bahwa ibu menyusui harus memiliki kualitas ASI yang baik, karena makanan bayi tersebut sangat tergantung dari makanan ibu yang membentuk kualitas ASI. Salah satu strategi untuk meningkatkan derajat Kesehatan ibu dan bayi dengan memberikan Penyuluhan Kesehatan tentang nutrisi ibu menyusui. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan ibu menyusui. Metode yang digunakan adalah ceramah, diskusi dan tanya jawab. Hasil kegiatan menunjukan Setelah diberikan edukasi dapat disimpulkan adanya peningkatan pengetahuan ibu mengenai Nutrisi Ibu Menyusui Dalam Rangka Meningkatkan Kesuksesan Memberi ASI dan Dalam Meningkatkan Derajat Kesehatan Ibu dan Bayi Di Desa Sumber Raya Lampung Selatan. Hal ini memberikan dampak yang baik bagi semua peserta. Perubahan ini bermanfaat terhadap aspek peningkatan pengetahuan yang nantinya berimplikasi pada Gizi Seimbang pada Balita. Oleh karena itu, kegiatan pengabdian masyarakat ini bermanfaat untuk masyarakat Desa Sumber Raya Lampung Selatan.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.57084/andasih.v6i1.1889
Refbacks
- There are currently no refbacks.